Melatih Kemandirian Game Level 2# Part 5
Latihan Memakai Baju Sendiri
Assalamualaikum. Malam Bunda, baru sempet nulis nih. Tadi siang waktu Danish tidur, beres-beres rumah. Maklum, ditinggal 2 minggu ke Bandung rumah jadi berantakan. Terus Danish baru saja tidur, otomatis baru bisa pegang handphone malam-malam.
Oia, Bunda sedikit sharing untuk hari ini. Sudah memasuki hari kelima tantangan memakai baju sendiri, Danish belum terlihat antusias meski sudah mau mencoba memakai baju sendiri tapi selalu berujung ngambek kalau belum bisa memasukkan tangan dan kepala ke lubang kaos. Acara memakai baju pun jadi lama karena kalau dipaksa Danish malah lari kesana kemari. Ya sudah kadang saya biarkan dia lari kesana kemari, lama kelamaan mau mencoba lagi. Saya masih membantu melebarkan lubang kaos agar tangannya lebih mudah masuk, sebenarnya ingin membiarkan dia mencoba tapi karena benar-benar terlihat kesulitan jadi saya membantunya. Atau mungkin karena kaosnya yang pas badan jadi cukup sempit jika tidak dibantu dilebarkan. Besok insyaAllah dicoba denga kaos yang agak longgar semoga bisa memudahkan dia.
Semoga besok makin meningkat kemajuannya memakai baju dan celana sendiri. Kalau celana sekarang makin lancar meski waktu menarik celana ke atas, belum bisa bagian belakangnya, Bunda. InsyaAllah nanti makin bisa, doa saya. Alhamdulillah sekian dulu cerita hari ini. Selamat istirahat dengan membawa pahala seharian. Aamiin
Wassalamualaikum.
Ibu Pembelajar
Resti
Komentar
Posting Komentar